Hal Yang DiLakukan Saat Pertama Kali Onboard (apapun jenis kapalnya)

saat pertamakali onboar dan melakukan serah terima

Saat Pertama Kali Onboard

Arti kata Onboard dalam bahasa inggris adalah Diatas Kapal Namun bagi para pelaut Onboar Berarti bergabung diatas kapal untuk bekerja. Ada bebrapa hal yg dapat kita lakukan apabila pertama kali Onboard (apapun jenis kapalnya) : 
  1. Lakukan serah terima / Hand Over dengan crew yg kita gantikan. 
  2. Pastikan Semua yang menjadi Tugas Dan Tanggubgjawab kita telah dijelaskan saat hand over.  
  3. Ketahui tugas yg semwntara dikerjakan dan yang akan dikerjakan sebagai Tugas awal yg harus kita kerjakan setelah Hand Over. 
  4. Mengecek semua inventaris sesuai daftar inventaris yg sdh disiapkn oleh crew yg kita gantikan. Pastikan semuanya ada dan kondisi sesuai dengan yg tertera dlam daftar inventaris hingga bilamana ada pengecekan kita sebagai yg menggantikan tidak disalahkan. 
  5. Hal" teknis lain seperti Jam Jaga Laut, Jaga Pelabuhan, Dan Jam Jaga Saat Berlabuh Jangkar, Jam Kerja Harian Disesuaikan dengan ketentuan perusahaan atau aturan jaga dan jam kerja yang sudah dibuat oleh Mualim 1 (Untuk Crew Deck) Mengetahui Nakhoda. 
  6. Khusus Perwira Deck Usahakan Harus Familiar dan dapat mengoperasikan semua peralatan Navigasi Di atas kapal. 
  7. Jangan pernah Lakukan Sesuatu jika ragu, jangan malu utk bertanya karena akan berakibat fatal untuk kapal dan semua yg berada di atas kapal. 
  8. Seiring waktu berjalan silahkan menyesuaikan dengan situasi dan kondisi di atas kapal.  
  9. Ikuti Familirisasi yang dilakukan oleh Mualim 1 jika jabatan kita dibawah Mualim 1. Jika kita dimutasi sebagai Mualim 1 maka, akan difamilirisasi oleh Nakhoda. 
  10. Yang paling utama jika kita tidak ingin hari" di tegur atasan, lakukan tugas kita sesuai dengan aturan yg ada, usahakan disiplin waktu. 
  11. Loyalitas dan disiplin akan membawa kita kepada puncak karir yang cemerlang. 
  12. Selama bekerja di atas kapal tunjukan sikap Loyalitas, rajin, jujur dan disiplin, percayalah pekerjaan akan selalu mencari kita bila kita nganggur. 
Baca: Tugas Dan Tanggung Jawab Mualim (Officer) Deck 1,2 & 3

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. TERIMAKASI