Cara memindahkan posisi kapal dari peta 1 ke peta berikutnya
- Langka Pertama yaitu Ploting Posisi Kapal terlebih dahulu di peta sebelumnya (peta pertama)
- kemudian Perhatikan daerah sekitar posisi kapal yang telah di ploting hal yang perlu di perhatikan yaitu: pulau, suar, kapal karam dll
- Kemudian Kenali pulau yang berada dekat posisi kapal, lalu baringlah dan jangkakan pulau tersebut dari titik posisi kapal. Jangan lupa untuk mencatat hasil baringan dan jaraknya..
- Antara peta 1 dan peta berikutnya memiliki Skala Peta yang berbeda, untuk itu selalu mengikuti skala peta dimana posisi kapal diploting.
- Perhatikan Lintang dan bujur posisi kapal, dan pastikan titik koordinat tersebut telah ada atau masuk di peta berikutnya..
Jika kalian sudah melakukan tahapan di atas, maka langkah selanjutnya adalah
- Langka selanjutnya siapkan peta berikutnya yang akan dipakai
- Ploting posisi sesuai titik koordinat di peta sebelumnya dan jangan lupa menyesuaikan dengan skala peta yg terbaru.
- Jika sudah ploting posisi, untuk memastikan apakah benar posisi kapal tersbut pada peta yang baru, silahkan dilihat lagi pulau, suar atau kapal karam dll yang berada disekitar titik ploting kapal.
Jika terlihat perbedaan maka, silahkan diukur jarak dan baringan dari salah satu benda yg sudah diambil pada peta sebelumnya apakah sama atau tidak.
Jika Jarak dan baringan sama dari benda dimaksud maka posisi kapal yang diploting pada peta berikutnya adalah benar.
Jika salah dan tidak sesuai, silahkan dicek kembali posisi di peta sebelumnya atau pastikan titik koordinatnya tidak berbeda dengan peta sebelumnya.
silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. TERIMAKASI